7 Manfaat Buah Alpukat yang Tidak Disangka-sangka

Alpukat, ketika kita membicarakan buah hijau yang satu ini tentu akan terbayangkan sajian jus alpukat yang begitu segar. Benar sekali, sajian alpukat yang sering kita konsumsi adalah berupa jus atau dengan memakan dagingnya secara langsung. Buah ini sangat populer di kalangan masyarakat karena tekstur dagingnya lembut dan lezat. Namun selain kelembutan dan kelezatan rasa alpukat, tahukah Anda banyak manfaat buah alpukat yang dapat diperoleh saat mengonsumsinya?

manfaat buah alpukat

Alpukat Menjadi Makanan Baik Bagi Tubuh dan Otak


Alpukat merupakan makanan yang memiliki serat tinggi baik serat larut mapun serat tidak larut. Hal tersebut akan membantu menjaga fungsi usus, mencegah meningkatnya kadar kolesterol jahat dalam darah dan kadar gula darah. Selain itu, alpukat merupakan buah yang mempunyai kandungan vitamin E paling tinggi dibanding buah-buahan lain. Sehingga manfaat buah alpukat ini sangat baik untuk menjaga kesehatan tubuh secara menyeluruh.

Lihat juga:
Manfaat Buah Delima Bagi Kesehatan Dan Kecantikan
20 Manfaat Buah Semangka Bagi Kesehatan Dan Kecantikan
Manfaat Buah Manggis Untuk Kesehatan Yang Unik
6 Manfaat Buah Mengkudu yang Menakjubkan Bagi Kesehatan
Bahkan yang sangat menakjubkan, alpukat ini memiliki kandungan omega 3 yang dapat menutrisi otak manusia. Sehingga manfaat buah alpukat ini tidak dapat diremehkan, bahkan akan sangat baik dikonsumsi oleh anak-anak.

Kandungan lemak yang terdapat dalam buah alpukat bukanlah sebuah penghalang bagi Anda untuk mengonsumsinya. Sebab kandungan lemak dalam alpukat adalah lemak tak jenuh yang termasuk lemak baik yang dapat diambil manfaatnya untuk menjaga kesehatan jantung dan menjaga tekanan darah tetap normal. Manfaat buah alpukat ini sangat berperan untuk membalikkan resistensi insulin yang menjadi penyebab munculnya diabetes tipe 2.

Bahkan ada hal yang harus Anda ketahui sekarang mengenai fakta unik dari buah alpukat. Buah alpukat ini termasuk jenis buah organik yang terbebas dari residu insektisida. Mengapa demikian? Hal ini terjadi karena daging buah alpukat terlindung oleh kulit yang sangat tebal sehingga semprotan pestisida tidak mampu meresap dalam buah. Maka dari itu manfaat buah alpukat ini menjadi pilihan makanan yang baik untuk kesehatan tubuh dan otak secara menyeluruh.

7 Keajaiban Alpukat bagi Kesehatan Tubuh


Dengan pemaparan beragam kandungan yang terdapat pada buah alpukat di atas, sudah menjadi bukti bahwa alpukat memiliki manfaat yang begitu luar biasa bagi kesehatan. Hanya saja terkadang banyak orang yang belum menyadari manfaat buah alpukat tersebut. Berikut ini akan diungkap 7 keajaiban alpukat bagi kesehatan Anda.
  • Buah alpukat merupakan jenis buah yang sangat dianjurkan untuk dikonsumsi karena mampu menjaga kesehatan jantung. Manfaat buah alpukat ini diperoleh dari kandungan asam oleat tak jenuh tunggal, kaya serat, mengandung kalium, folat serta vitamin E. Semua nutrisi yang terkandung dalam alpukat tersebut akan mendukung kesehatan jantung.
  • Alpukat termasuk makanan yang baik untuk menurunkan berat badan. Dengan memakan buah alpukat maka akan dapat membuat perasaan kenyang pada perut terjaga lebih lama sehingga akan mencegah nafsu makan berlebih.
  • Manfaat buah alpukat berikutnya adalah mampu meningkatkan daya tahan tubuh. Sebab alpukat mempunyai kandungan vitamin C yang dapat menghalau berbagai virus dan kuman penyakit akibat cuaca buruk dan pergantian musim.
  • Alpukat dapat mencegah penyakit diabetes. Hal ini disebabkan adanya lemak tak jenuh tunggal serta kalium pada buah alpukat yang mampu menetralisir glokasa darah dan memperbaiki sistem kerja insulin.
  • Manfaat buah alpukat dapat memberikan nutrisi kulit Anda. Sebab alpukat mempunyai kandungan omega 9, lemak tak jenuh tunggal, vitamin C dan E, serta kolagen yang mampu memberikan nutrisi pada kulit hingga kulit menjadi sehat dan cerah.
  • Alpukat juga mempunyai peran penting dalam mencegah peradangan sendi sebab kandungan nutrisinya yang begitu kompleks.
  • Buah alpukat juga dapat dijadikan alternatif buah yang mampu mencegah penyakit stroke secara alami. Kandungan vitamin E dalam alpukat inilah yang memiliki fungsi mencegah adanya oksidasi kolesterol sehingga dapat membuat Anda terhindar dari penyakit kronis stroke ini.

Berbagai kandungan dan manfaat buah alpukat telah diuraikan secara lengkap di atas. Tentu Anda tidak pernah menyangka bahwa alpukat ini memiliki begitu banyak manfaat luar biasa. Semoga informasi tersebut dapat menginspirasi Anda untuk terus mengonsumsi buah alpukat dalam kehidupan sehari-hari untuk membantu menjaga kesehatan Anda.

Anda suka minum jus alpukat?

Artikel lainnya:
Manfaat Buah Belimbing Untuk Kesehatan Dan Kecantikan
8 Manfaat Buah Semangka Bagi Kecantikan dan Kesehatan
6 Manfaat Buah Manggis Bagi Kesehatan
5 Manfaat Buah Salak Untuk Kesehatan