5 Manfaat Buah Naga Yang Ajaib Bagi Tubuh

Manfaat buah naga - Buah naga merupakan salah satu jenis buah yang memiliki rasa manis nan segar. Dengan variasi warnanya, yakni merah dan putih kian menarik antuasisme masyarakat luas untuk mencicipinya. Ternyata, selain lezat, buah yang satu ini juga memiliki beberapa manfaat. Manfaat buah naga ini tidak hanya berguna bagi kesehatan tubuh, melainkan dapat juga berguna bagi kecantikan. Bagi anda yang ingin merasakan manfaat buah naga, sebaiknya mulai mencicipi potongan demi potongan buah naga ini, agar khasiatnya terasa pada tubuh anda.

Manfaat buah naga

Manfaat buah naga serta Kandungan di dalamnya


Buah yang kaya manfaat ini mempunyai beberapa kandungan gizi yang sangat baik bagi tubuh. Selain, memiliki warna cantik, rasa lezat dan bermanfaat buah ini menyimpan beberapa kandungan nutrisi seperti:

Lemak dan kalori


Dalam 1 buah naga ukuran 100 gram terdapat 10 kalori. Ketika buah ini anda konsumsi, maka bijinya tidak akan ikut di cerna oleh tubuh. Dalam buah naga juga terdapat serat sebanyak 0,9 gram. Manfaat buah naga dengan kandungan yang cukup lengkap ini akan memberikan dampak baik bagi kesehatan anda.

Lihat juga:
5 Manfaat Buah Salak Untuk Kesehatan
10 Manfaat Buah Plum Untuk Kesehatan
8 Manfaat Buah Apel Bagi Kesehatan Yang Menakjubkan
5 Manfaat Buah Anggur Untuk Kesehatan Dan Kecantikan

Elemen vitamin pada buah naga


Selain kaya akan gizi penting, buah naga juga menyimpan komponen vitamin, sepertivitamin C yang relatif banyak, sekitar 10-12% dari keperluan tubuh per hari. Sehingga, bagi anda yang sedang kekurangan vitamin C sangat di anjurkan untuk mengkonsumsi buah tersebut. Manfaat buah naga yang kaya akan vitamin C akan memberikan anda sistem imun yang lebih kuat, serta dapat secara cepat menyembuhkan luka. Tak hanya mengandung vitamin C, buah naga juga memiliki kandungan vitamin lain yakni B-1, B-2, B-3. Dan masing-masing vitamin memiliki manfaat yang berbeda.

Zat antioksidan


Pada sebuah studi disebutkan, bahwa zat ungu yang terdapat di buah naga mengandung senyawa antioksidan, berupa: betalains, fenolat, asam galat dan betacyanin. Komponen zat antioksidan tersebut dapat menghalangi terjadinya kerusakan pada kulit dan organ tubuh lain yang dikibatkan karena radikal bebas, serta dipercaya dapat mengobati beberapa penyakit.

Khasiat dan manfaat buah naga


Manfaat buah naga lain yang tidak banyak di ketahui orang ialah:

1. Memperlambat proses penuaan dini


Penuaan dini dapat di akibatkan karena radikal bebas atau lingkungan yang kurang baik. Zat antioksidan yang terdapat dalam buah naga-lah yang mampu menangkal radikal bebas tersebut.

2. Mencegah penyakit kanker


Antioksidan memang mempunyai beberapa manfaat penting, selain untuk kecantikan juga berguna bagi kesehatan. Salah satunya untuk mencegah kanker. Dengan mengkonsumsi buah naga secara rutin, maka asupan antioksidan dalam tubuh anda dapat meningkat, dan dapat untuk mencegah adanya kanker.

3. Menambah nafsu makan


Apabila saat ini anda merasa nafsu makan mulai menurun, sebaiknya anda segera menyantap buah naga. Karena vitamin C, B-1, dan B-2 nya akan membantu anda untuk meningkatkan nafsu makan anda.

4. Membantu Menurunkan Kolesterol


Manfaat buah naga lainnya ialah mampu menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh. Seperti yang anda ketahui, bahwa terlalu banyak kolesterol tidak akan baik bagi kesehatan. Manfaat buah naga ini juga diperuntukan bagi anda yang memiliki kolesterol tinggi. Anda sangat di anjurkan untuk mengkonsumsi buah naga.

5. Menjaga kesehatan mata


Manfaat buah naga yang satu ini tidak dapat di sepelekan, karena dalam buah naga terdapat kandungan Karoten yang baik bagi kesehatan mata.

Tips memilih buah naga yang bagus


Begitu banyak manfaat buah naga yang anda dapatkan dengan mengkonsumsinya. Namun, sebelum anda menyantap si buah naga, ada baiknya bila anda memperhatikan tips memilih buah naga yang bagus berikut ini:

Perhatikan terlebih dulu bagian kulit buah naga. Jika terdapat sayatan pisau, bekas memar ataupun terdapat kotoran yang menempel, sebaiknya hindari untuk memilihnya. Pilihlah yang buah naga dengan kulit bewarna pink halus merata.

Peganglah bagian batang buah. Apabila teksturnya empuk, berarti menandakan buah tersebut sudah matang.

Anda dapat memprediksi manis atau tidakkah buah naga dengan mencium aromanya. Jika tercium aroma yang ringan nan legit, artinya buah tersebut matang dan manis.

Manfaat buah naga ini sangat banyak, khususnya untuk menjaga kesehatan anda. Dari satu buah naga terkandung banyak vitamin yang dapat menjaga kesehatan tubuh anda. Lihat juga manfaat buah naga merah yang baik untuk kecantikan dan kesehatan tubuh.

Artikel lainnya:
10 Manfaat Buah Pepaya Untuk Kesehatan
7 Manfaat Buah Alpukat yang Tidak Disangka-sangka
Manfaat Buah Mengkudu Untuk Kesehatan Tubuh
5 Manfaat Buah Jeruk Untuk Kesehatan Dan Kecantikan